Detail Berita

 TMG, Kamis 08 Desember 2023 bertempat di Halaman Kantor DKPPP Kab. Temanggung DKPPP dan Dinpermades bersama-sama membaca nilai-nilai anti korupsi dalam rangka Hari Antikorupsi Sedunia (HAKORDIA) yang bertujuan menyemarakkan dan menanamkan nilai-nalai anti korupsi kepada seluruh ASN dan non ASN di lingkungan pemerintah Kabupaten Temanggung.

Pembacaan nilai-nilai anti korupsi juga dilaksanakan di kantor Balai Benih Ikan (BBI) dan Puskeswan dan (Balai Inseminasi Buatan) Mungseng, Temanggung.

Adapun nilai-nilai anti korupsi yang dibacakan yaitu :

Kita ingatkan kembali bahwa besok tanggal 9 Desember 2023 adalah Hari Antikorupsi Sedunia (HAKORDIA). Dari hari Senin kemarin kita telah mengkampanyekan 9 (sembilan) nilai antikorupsi. Dari kegiatan tersebut diharapkan kita dapat semakin memahami, bersikap, dan berperilaku antikorupsi melalui sikap jujur, peduli, bertanggung jawab, disiplin, kerja keras, sederhana, berani, dan adil yang teraktualisasi antara lain dalam (1) pengakuan bila pernah melakukan kesalahan, (2) berani menegur, mengingatkan orang lain adanya ketidaksesuaian dengan nilai-nilai yang ada, walaupun itu sulit, dan (3) memiliki komitmen tinggi untuk selalu menyampaikan kebenaran meskipun sulit dan mengurbankan kepentingan pribadi. Pada akhirnya, dengan mengaktualisasikan nilai-nilai antikorupsi diyakini dapat berperan dalam pembenahan karakter dan moral bangsa secara sistematis yang mendukung sikap antikorupsi di negeri ini. @pemkabtmg @mediacentertemanggung

https://www.instagram.com/