Detail Berita

Rabu, 27 Juli 2022 di aula embung Bansari dilaksanakan pembukaan pelatihan tentang agribisnis kopi. Kegiatan ini dilaksanakan Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan perikanan Kabupaten Temanggung bekerjasama dengan BBPP Lembang. 

Pelatihan ini mendukung pembangunan  kawasan Terpadu Nusantara Kabupaten Temanggung, yang merupakan begiatan dari BNPT (Badan Nasional Penanggulangan Terorisme). 

Kegiatan ini dilaksanakan 3 hari, 27 - 29 Juli 2022. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan Kabupaten Temanggung, Joko Budi Nuryanto, SP., M.Si membuka acara pelatihan bersama Kepala BBPP Lembang Dr. Ir. Ajat Jatnika, M.Sc. Peserta sebanyak 30 orang dari LMDH Bansari dan mitra deradikalisasi. 

Kepala BNPT Komjen Pol. Dr. Boy Rafli Amar,MH., Wamentan Harvick Hasnul Qolbi, Sekda Kabupaten Temanggung Drs. Hary Agung Prabowo,  MM. berkenan mengunjungi pelatihan dan memberikan motivasi pada para peserta. 

#pertanianmajumandirimodern
#temanggungtenteremmaremgandem